Korelasi Tata Ruang dengan Desain Interior
Sebagaimana kita pahami, untuk memiliki kediaman yang terlihat menawan dan mewah adalah keharusan untuk dimiliki bagi setiap orang. Namun, untuk membuat rumah anda baik dalam segi penampilan saja belum cukup! anda harus memikirkan tentang fungsionalitas dari bangunan dan interior. Nah, maka dari itu, hari ini CS Laminates ingin memberikan anda informasi seputar korelasi tata ruang dengan desain interior agar rumah anda mendapatkan penampilan yang mewah serta fungsionalitas yang maksimal.
Penempatan Ruangan
Pertama, dalam tahap pembangunan, anda harus memikirkan dan membayangkan bagaimana bangunan akan berfungsi sesaat bangunan sudah laik tinggal. Karena, penempatan ruangan dalam bangunan juga akan berdampak terhadap interior yang akan diaplikasikan. Misalnya, penempatan ruang dapur kotor diposisikan dibelakang garasi agar akses untuk asisten rumah tangga mudah saat ingin melakukan pembersihan ataupun keluar dari bangunan.
Pemilihan Material Interior
Sebelum melakukan pemilihan bahan material interior, Ada baiknya untuk mempertimbangkan korelasi tata ruang dengan desain interior yang akan dibangun. Contoh, ruangan dapur, pastinya penghuni akan melibatkan aktifitas yang cukup ekstrim terhadap furnitur. Pasalnya, furniture akan sering terpapar goresan, panas dan air. Oleh karena itu, bahan material yang cocok untuk ruangan dapur adalah High Pressure Laminates (HPL).
Lantas bagaimana cara memasang HPL? Hal ini cukup mudah, anda memerlukan ketelatenan dan fokus serta alat dan bahan yang memadai. Namun, tidak hanya itu saja, pemilihan bahanpun harus yang baik. Contohnya Sunflower HPL, ini adalah produk HPL dari CS Laminates yang telah terbukti kualitasnya. Pasalnya, CS Laminates telah berdiri untuk membangun indonesia sejak 1999 dan telah mengerjakan puluhan proyek laminasi.
Untuk informasi lebih lanjut atau anda ingin berkonsultasi tentang produk-produk unggulan laminasi kami, anda dapat menghubungi kami melalui laman “Contact Us” yang tersedia dia website kami. Kami berharap dapat membantu anda dalam proyek anda.
1 Comment
Comments are closed.
Pingback: Keamanan Maksimal untuk Furniture - Cipta Semula